Profil Kecamatan dan Lokasi

Kecamatan Jaya Baru merupakan salah satu Kecamatan dalam Kota Banda Aceh yang terbentuk dari pemekaran Kecamatan Meuraxa dengan Peraturan Kota Banda Aceh Nomor 8 Tahun 2000 tentang Pembentukan dan Pemekaran Kecamatan dalam Kota Banda Aceh yaitu ada 4 (empat) Kecamatan menjadi 9 (sembilan) Kecamatan.

Kecamatan Jaya Baru berlokasi di Jl. Tgk. Abdurrahman Meunasah Meucap, dengan Ibukota Kecamatan Gampong Lampoh Daya.

Kecamatan Jaya Baru mempunyai 2 (dua) Kemukiman yaitu :

  1. Imum Mukim Pos Blang
  2. Imum Mukim Lambaroe Banda

Kecamatan Jaya Baru mempunyai  9 (sembilan) Gampong dan 36 Dusun diantarannya :

  1. Gampong Punge Blang Cut terdiri dari dusun 5  ( Dusun Tuan Dikandang, Tuan Dipakeh, Tuan Balik Aye, Tuan Krueng Doy, dan Lampoh Leubok ) 
  2. Gampong Bitai terdiri dari 4 Dusun ( Dusun I, Dusun II , Dusun III dan Dusun IV)
  3. Gampong Lampoh Daya terdiri dari 4 Dusun
  4. Gampong Lamteumen Timur terdiri dari dusun 5  ( Dusun Cempaka, Kamboja, Merak, Seroja, dan Teratai )
  5. Gampong Lamteumen Barat terdiri dari dusun 4 ( Dusun Lam Awe, Dusun Meunasah, Dusun Blang , dan Dusun Pos Blang)
  6. Gampong Emperom terdiri dari dusun 4 ( Dusun Bungon Teubee, Dusun Bungon Seulangga, Bungon Meulu, dan Dusun Bungon Jeumpa)
  7. Gampong Lamjame terdiri dari dusun 4 ( Dusun Diguri, Lamkuta, Poteuraja dan Jathaleb) 
  8. Gampong Ulee Pata terdiri dari 3 Dusun
  9. Gampong Geuceu Meunara  terdiri dari dusun 3 ( Dusun Lhok Lanta, Tgk. Meunara dan Dusun Cot Jambe)                                                                                                           
         Jumlah Penduduk  sebanyak  25.770 Jiwa dengan jumlah Kepala Keluarga 7.663, dengan Luas Wilayah 421.70 Ha, Dengan Ketinggian rata-rata 0,80 Meter di atas permukaan laut
    dengan perbatas-batas sebagai berikut :
    – Utara berbatasan dengan Kecamatan Meuraxa.
    – Selatan berbatasan dengan Kecamatan Peukan Bada dan Kecamatan Darul Imarah
    – Barat berbatasan dengan Kecamatan Peukan Bada.
    – Timur berbatasan dengan Kecamatan Bandar Raya.

Dengan  berlokasi Jln. Tgk. Abd. Rahman Meucap Telp. (0621) 43154, Lampoh Daya